GprpTUr8Gfd9BSCoGpG6GpC8Td==

Tentang

Logo Jatengnyamleng ID versi Youtube

Logo Jatengnyamleng ID versi website
Jatengnyamleng ID adalah situs yang kami proyeksikan secara bertahap mendokumentasikan seluruh masakan tradisional khas Jawa Tengah khususnya, dan Indonesia pada umumnya, baik yang masih eksis maupun yang hampir punah di tengah serbuan kuliner modern.

Frasa “Jateng Nyamleng” kami adaptasi dari slogan Jawa Tengah yang dipopulerkan oleh Gubernur Ganjar Pranowo: Jateng Gayeng. Sehingga, boleh dikata, situs ini ingin ikut andil meng-“gayeng”-kan Jawa Tengah dengan menghadirkan khazanah kekayaan kuliner tradisionalnya yang lezat dan nyamleng.

Kata nyampleng sendiri, seperti disebutkan dalam Kamus Lengkap Bahasa Jawa karya Drs. Sudarmanto (Penerbit Widya Karya, Semarang, 2011) berarti “sangat cocok, sangat lezat”. Barangkali kata nyampleng itu sebelas-dua belas dengan kata mak nyus-nya mendiang Bondan Winarno yang amat masyhur itu. Kami pilih kata nyampleng daripada mak nyus, untuk memperkenalkan kata lain dalam Bahasa Jawa yang bermakna lezat atau sedap sekali, sekaligus tentu saja agar berbeda.

Situs ini boleh dibilang merupakan work in progress. Berupaya menggali budaya, tradisi, dan sejarah tentang berbagai entry kuliner Jawa Tengah (dan Indonesia), namun musti terus diverifikasi dan diperkaya agar ke depan bisa menjadi referensi terpercaya tentang khazanah kekayaan kuliner Jawa Tengah dan Indonesia secara umum.

Situs ini awalnya kami rintis dengan domain Jatengnyamleng.com (sudah tidak aktif) dan akhirnya kami ubah domainnya menjadi Jatengnyamleng.id. Semoga bermanfaat dan bisa menjadi kontribusi dalam ikut serta memartabatkan kuliner tradisional Indonesia.

Salam nyamleng tenan!


Badiatul Muchlisin Asti
(Founder Jatengnyamleng ID)

 

Alamat Korespondensi:

Jatengnyamleng ID - Cerita dan Rasa Kuliner Indonesia
Jalan Muh. Kurdi 34, Bugel, Godong
Grobogan 58162 Jawa Tengah
Pos-el: jatengnyamleng@gmail.com
Narahubung (WA): 0857-4220-8552

Type above and press Enter to search.